Kamis, 25 Juli 2013

095 Bengkel Mekanik (001)

Bengkel mekanik adalah sebuah mata kuliah yang isinya penuh dengan praktek. Oleh karena itu, mata kuliah ini memiliki bobot teori 0 sks dan praktik 2 sks. Walaupun ketika kegiatan pembelajaran berlangsung masih diberikan beberapa teori seperti nama-nama peralatan di bengkel beserta fungsinya, dan beberapa teori keselamatan kerja.

Menurut saya melalui mata kuliah inilah kita diperkenalkan oleh yang namanya bengkel. Padahal saya yakin banyak mahasiswa yang sudah kenal betul dengan bengkel. Namun saya menyadari masih banyak mahasiswa yang awam tentang peralatan di bengkel. Awam dalam hal apa? dalam hal menciptakan alat-alat itu sendiri.

Oleh karena itu sebelum saya memulai pembahasan mengenai mata kuliah bengkel mekanik, saya akan menjelaskan apa saja yang nantinya akan dipelajari di mata kuliah ini berdasarkan "Buku Kontrak Mata Kuliah".

Yang akan dipelajari di mata kuliah ini adalah:

1. macam-macam peralatan tangan dan mesin
2. menggunakan dan merawat peralatan tangan dan mesin
3. menguasai peraturan, norma, standar dan sistem keselamatan kerja
4. membuat alat / peralatan untuk keperluan Teknik Elektro

Oke itu yang akan dipelajari di mata kuliah ini. Untuk pembahasannya ada di postingan selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar